The Crying Game (1992)
The Crying Game (1992)
Director : Neil Jordan
Release date(s) : October 30, 1992 (UK)
Running time : 112 minutes
Country : United Kingdom
Language : English
Starring :
Running time : 112 minutes
Country : United Kingdom
Language : English
Starring :
I'm tired and emotional!!
The Crying Game bercerita tentang sekelompok IRA (Irish Republican Army) yang menculik seorang tentara Inggris, Jody (Forest Whitaker). Jude (Miranda Richardson), satu-satunya wanita dalam kelompok tersebut, berpura-pura menjadi wanita penggoda agar Jody masuk perangkap.
Setelah Jody tertangkap, dia disekap dan Fergus (Stephen Rea), salah seorang sukarelawan dalam kelompok tersebut bertugas menjaga Jody selama dalam penahanan. Tanpa disangka, Fergus dan Jody malah akrab. Jody bahkan bercerita tentang kekasihnya, Dil (Jaye Davidson) pada Fergus. Jody pun meminta Fergus agar melindungi Dil jika dia mati.
The Crying Game adalah film drama psikologis thriller yang disutradarai oleh Neil Jordan. Film ini sendiri kental akan tema gender, ras, kebangsaan, dan seksualitas.
Yang menarik adalah adanya twist yang mentah-mentah menipu penonton,
termasuk saya sendiri. Bahkan kalau diingat-ingat, twist itu benar-benar
membuat shock! Entahlah, kalau penonton lain menyadari twist itu
duluan. Sebenarnya, saya sudah mulai curiga di pertengahan film, tapi
rasa penasaran itu saya singkirkan dan akhirnya saya pun tertipu. Luar biasa!
Saya peringatkan, berhati-hatilah dalam menonton film ini. Beberapa adegan mungkin akan membuat anda mual atau shock. Tapi tak bisa dipungkiri, akting para pemainnya jempolan. Sayangnya, karakter Fergus dibuat terlihat biasa saja (entah sengaja atau tidak) dibanding karakter Dil (pastinya!) atau Jude.
Finally, The Crying Game gives us one of the shocking twist in the movie!
1 comment:
Sidah tahu sejak awal saat Fergus bertenu Dil di salon, dari cara bicarabya saja kusudah menebak Dil itu siapa
Post a Comment