March 21, 2012

One Flew Over the Cuckoo's Nest (1975)


One Flew Over the Cuckoo's Nest (1975)




 



Tahun 1963, Randle McMurphy (Jack Nicholson) yang memperkosa gadis dibawah umur, dimasukkan ke dalam rumah sakit jiwa demi memperbaiki kelakuan juga kesehatan mentalnya. Namun sebenarnya McMurphy tidak gila sama sekali. Dia hanya menghindari tugas bekerja di penjara. Di Rumah sakit jiwa tersebut, dia justru melakukan kegilaan-kegilaan dengan teman-temannya yang sakit jiwa dan mereka sangat menikmati kegilaan itu sendiri. Sayangnya, mereka kerap kali harus berhadapan dengan suster Ratched (Louise Fletcher) yang sangat otoriter dan memiliki kekuasaan penuh di rumah sakit jiwa tersebut.



Satu lagi film klasik yang sayang untuk dilewatkan. Dengan durasi ala film klasik yaitu 133 minutes kita akan dibuat tertawa atau minimal tersenyum melihat tingkah polah para pasien di rumah sakit jiwa tersebut. Bagaimana mereka - dengan dipimpin oleh McMurphy - acapkali menentang suster Ratched dalam berbagai hal. Ada saja ide dan ulah iseng McMurphy untuk menggoda sang suster tersebut beserta staff rumah sakit jiwa lainnya. Belum lagi ketika kita disuguhkan karakter para pasien yang lainnya, yang membuat kita mungkin akan ikutan 'sedikit gila'. Ada Dale Harding (William Redfield), yang dikhianati istrinya namun adalah sosok yang cukup pintar, "Chief" Bromden (Will Sampson), Indian yang berbadan tegap dan besar namun bisu dan tuli. Billy Bibbit (Brad Dourif) yang selalu gelisah, pemalu, berkata terbata-bata dan takut pada ibunya,  Charlie Cheswick (Sydney Lassick) yang hanya sibuk dengan rokoknya dan tidak percaya diri, si pendek Martini (Danny DeVito) atau si trouble-maker Max Taber (Christoper Lloyd).


Banyak dialog-dialog cerdas dan membuat kita tersenyum ketika mendengarnya. Dan dialog-dialog tersebut dilontarkan oleh orang-orang yang sakit jiwa. Kadang jadi terpikir kalau orang sakit jiwa itu sebenarnya justru lebih cerdas dari orang normal. Jack Nicholson mampu menghidupkan karakter McMurphy dengan sangat bagus. Dengan ide-ide jeniusnya, dia selalu sukses menghibur dan membuat senang teman-teman 'sakit jiwa'-nya. Bayangkan, dia bisa sukses membawa kabur teman-temannya untuk pergi naik kapal sambil memancing. Atau membuat pesta di malam terakhir dia di rumah sakit jiwa tersebut. Bahkan sukses membuat Billy merasakan 'nikmat dunia' yang sebenarnya.

 

Para pemain yang berperan sebagai pasien sakit jiwa pun total memerankan peran mereka masing-masing seperti layaknya orang sakit jiwa beneran. Beberapa karakter seperti Billy, Chief atau Cheswick cukup menarik perhatian disamping karakter McMurphy. Dan yang tak kalah menarik perhatian adalah karakter suster Ratched yang diperankan oleh Louise Fletcher, terlihat sangat otoriter dan berkuasa. Sama sekali tidak ada senyum diwajahnya yang selalu serius.

 

Banyak hal yang bisa kita pelajari dan kita ambil dari film ini. Tidak salah jika film ini memenangkan lima penghargaan di Academy Award untuk Best Picture, Actor in Lead Role, Actress in Lead Role, Director, dan Screenplay. Film yang diadaptasi dari novel berjudul sama karangan Ken Kesey .ini memang wajib untuk ditonton.












2 comments:

jodieisme said...

Dan sampe sekarang ane masi berpikir kalo sosok Nurse Ratchet itu adalah tipikal dominatrix yg sejati dan hakiki..��

Radira said...

What??!

Jangan-jangan pas nonton, dibayangin mulu, nih! :XD

Translate

Waiting Lists

Sur mes lèvres.jpg Dark, brown-tinted and horror-themed image of a man in an asbestos-removal suit (to the right side of the poster), with an image of a chair (in the middle of the image) and an image of a large castle-like building at the top of the image. The text "Session 9" is emboldened in white text in the middle of the image, and near the bottom of the image is written, "Fear is a place." Lisbeth Salander with Mikael Blomkvist The Girl Who Played with Fire.jpg Page turner.jpg Le trou becker poster3.jpg Nightwatch-1994-poster.jpg Headhunter poster.jpg On the Job Philippine theatrical poster.jpg The Song of Sparrows, 2008 film.jpg The-vanishing-1988-poster.jpg Three Monkeys VideoCover.png