7 Khoon Maaf (2011)
Seven Murders Forgiven
Susanna Anna-Marie Johannes (Priyanka Chopra) ditemukan tewas. Dr. Arun Kumar Singh (Vivaan Shah), seorang ahli forensik yang menangani kasusnya ternyata mempunyai hubungan yang sangat erat dengan Susanna. Semasa hidupnya, Susanna mencari cinta sejati dan telah memiliki enam orang suami dan semuanya meninggal. Setelah itu, Susanna berencana untuk menikah lagi, namun suami ketujuhnya masih merupakan misteri.
Film yang sebenarnya mempunyai jalan cerita yang sangat bagus dan bisa menjadi thriller yang bagus. Tapi sayangnya, film ini seperti kurang dieksekusi dengan baik, sehingga plot yang
ditawarkan terasa mudah sekali tertebak. Atau, mungkin saja itu adalah
jebakan film ini sendiri, sengaja membuat penontonnya mengetahui plotnya duluan, namun ketika menjelang ending, ada sedikit twist yang membuat penonton jadi tertipu mentah-mentah. Sang aktris utama, Priyanka Chopra memainkan
perannya dengan sangat baik walaupun make-upnya terlihat berlebihan
ketika dia sudah tua, terutama rambut berubannya yang sangat mengganggu
pandangan mata. Para aktor yang berperan sebagai suami-suaminya juga
memainkan perannya dengan sangat baik. Hanya saja, durasi panjang khas
Bolly memang harus membuat penonton punya kesabaran lebih untuk
menontonnya.